Sabtu, 18 Desember 2021

PR PMII Avicenna Rutin Gelar Go To Home Avicenna

Suasana kegiatan Pendalaman Pelatihan Karya Tulis Ilmiah ( PKTI ) kepada anggota yang dilaksanakan di kediaman Sahabat Diki. Desa Rejo Agung Kecamatan Sumber Wringin, Sabtu ( 18/12).

Salah satu kegiatan kaderisasi Pengurus Rayon (PR) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Avicenna STAI At-Taqwa Bondowoso Masa Khidmat 2021-2022, Go To Home Avicenna rutin digelar hingga hari ini, Sabtu (18/12).

Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh anggota dan pengurus ini dilaksanakan di kediaman Diki, Desa Rejoagung Kecamatan Sumber Wringin Kabupaten Bondowoso.

Ketua Rayon Avicenna yang diwakilkan oleh Ketua Bidang 2 Advokasi dan Gerakan, Imron Rasyidi mengatakan terima kasih pada anggota dan pengurus yang selalu inten mengikuti kegiatan rayon meski kali ini jarak tempuhnya lumayan jauh.

"Jarak yang lumayan jauh ini menjadi pengalaman buat kita. Tanpa adanya kegiatan ini, kita tidak mungkin akan tahu ke daerah Rejoagung Kecamatan Sumber Wringin ini," katanya.

Menurutnya, melalui kegiatan ini antar anggota dan pengurus bisa menjalin silaturahmi dengan saling mengunjungi rumah. Ia berharap anggota dan pengurus tidak bosan untuk terus mengikuti kegiatan rayon.

"Semoga terus semangat dan saling menyemangati untuk selalu berproses di PMII," pungkasnya.

Baca Juga :

https://media-avicenna.blogspot.com/2021/12/pr-pmii-avicenna-adakan-pelatihan.html

https://mediaavicenna.blogspot.com/2021/12/begini-kata-rayon-avicenna-kamil-afandi.html

Pantauan di lapangan, kegiatan ini diisi dengan pendalaman materi Karya Tulis Ilmiah yang diisi oleh Ketua Bidang 1 Kaderisasi, Muhlas.

Ia menjelaskan bahwa KTI sangat penting untuk dipahami anggota, salah satunya tentang mekanisme pembuatan makalah yang sering menjadi "lalapan" di kampus.

"Dengan materi ini, anggota diharapkan mampu membuat makalah sesuai dengan kaidah atau pedoman sebagaimana mestinya," ucapnya saat dikonfirmasi mediarayonavicenna.com, Sabtu (18/12).

Sementara tuan rumah kegiatan kali ini, Diki mengatakan banyak terima kasih atas kehadiran anggota dan pengurus yang suka rela menyempatkan waktu untuk hadir di kediamannya.

"Terima kasih dan mohon maaf apabila jamuannya kurang memuaskan. Semoga kita selalu diberi kesehatan dan semangat untuk terus ikut kegiatan PMII," ujarnya.*


Pewarta : wafi

Editor     : Muhlas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pentingnya Tri Fungsi NDP dalam berorganisasi PMII RBA STAI At-taqwa gelar kegiatan SARANG Avicenna ke-09.

  NDP yang berfungsi sebagai Kerangka Refleksi, Aksi dan Ideologis, merupakan Sublimasi nilai keislaman dan keindonesiaan. Sebagaimana ideol...